Khayalanku

Aku ingin jadi super model. Aku bakal terlihat cantik dan harum setiap saat, juga punya rambut indah dan pakaian yang anggun. (aku tau ini khayalan, kawan…)

Aku ingin jadi dukun penyembuh. Aku akan selalu melakukan hal-hal misterius di hutan. Aku juga akan melakukan ritual mengagumkan, yang bakal mengubah rangkaian kejadian.

Aku ingin jadi penyair, lalu di temukan, dan bernasib seperti Chairil Anwar.

Aku ingin menjadi penerjemah PBB. Aku akan menguasai dengan baik delapan bahasa.

Aku ingin jadi doctor (Ph.D) (yang kubuat lelucon mirip Pizza Hut Delivery). Aku akan tahu segalanya. Tentang seorang tua Jerman, yang belum pernah di ketahui siapapun, atau pria seperti Tuk Bayan Tula. Aku juga akan memakai topi lucu, berpelukan dengan koala, sambil berbicara pada kamera National Geographic.

Aku ingin jadi wanita yang ada di National Public Radio, yang mewawancarai orang-orang menyenangkan di dunia, tak pernah gugup, selalu memberikan pertanyaan berwawasan, dan telah membaca segala hal.

Aku ingin jadi aktivis lingkungan, kesehatan, dan kemasyarakatan yang bekerja (mungkin) dengan para penderita mental bermasalah, untuk membuat hidup mereka merasa sedikit lebih baik.


Komentar